Pokir Fraksi PDI Perjuangan Kab Kediri Gelar Pentas Seni Budaya Guna Tingkatkan Ekonomi Pelaku Seni

    Pokir Fraksi PDI Perjuangan Kab Kediri Gelar Pentas Seni Budaya Guna Tingkatkan Ekonomi Pelaku Seni

    KEDIRI - Pagelaran Pentas Seni Tradisional Ketoprak Langgeng Budoyo yang digelar Wakil Ketua Bidang Kesenian dan Budaya DPC PDI Perjuangan sinergi dengan Dinas Pariwisata Kab Kediri berlangsung Desa Sumberejo Kec Ngasem Kab Kediri Jawa Timur, Sabtu (5/3/2022) sore. 

    Kegiatan ini bisa terealisasi berkat pokok pikir (Pokir) dari Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Kediri yang disalurkan melalui dengan pementasan seni dan budaya tradisional. 

    "Jadi kegiatan ini menampilkan ketoprak dan seni tari dari kembang sore. Ketoprak akan pentas pertama dengan ketoprak Songgo Langit dimulai pukul 15.00  WIB. Disusul pentas ketoprak lagi dengan judul calon arang, " ucap Tri Anto Sasongko selaku Wakil Ketua Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif didampingi Lilik Suharti selaku Wakil Ketua Bidang Kesenian dan Budaya DPC PDI Perjuangan Kab Kediri. 

    Dikatakan Anto sapaan akrab Wakil Ketua Bidang Pariwisata dan Ekraf mengatakan bahwa yang mendapatkan pokir Lilik Suharti selaku Wakil Ketua Bidang Kesenian dan Budaya DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kediri dana ini berasal dari Dinas Pariwisata Kab Kediri  melalui pokir nya Fraksi PDI Perjuangan. 

    "Tujuan kegiatan ini untuk menghidupkan para pelaku seni di Kabupaten Kediri khususnya ketoprak, karena selama masa pandemi ini selama dua tahun tidak ada kegiatan. Jadi kegiatan seni dilakukan secara daring dan tetap menerapkan protokol kesehatan, " ucapnya. 

    Lanjut Anto bahwa selama dua tahun ini masih pandemi covid-19, pelaku seni budaya selama ini tidak ada kegiatan atau vakum. Dengan kesempatan ini, para pelaku seni bisa menampilkan pentas seni dengan begitu bisa membantu ekonomi mereka bisa tertata kembali. 

    "Dan Kabupaten Kediri ini ternyata memiliki kesenian yang seindah ini, " tutupnya. 

    KEDIRI
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Mas Dhito Tidak Ingin OPD Ajukan Program...

    Artikel Berikutnya

    SMP Negeri 1 Kandat PTM Terbatas Berjalan...

    Berita terkait